Mariska Febriyani

Mariska mulai belajar tari balet ketika berusia 10 tahun di Namarina Dance Academy. Dan menyelesaikan tingkat Advanced 2 Royal Academy of Dancing pada tahun 2008.Ia melanjutkan pendidikan tari balet dan kontemporer di Ev & Bow Full-Time Dance Course di Sydney, Australia dan lulus pada bulan Desember 2011. Mariska diterima bekerja di perusahaan tari profesional di Bangkok City Ballet, Thailand pada bulan April 2012. Mariska kembali ke Indonesia dan mendirikan Yayasan Bina Balet Indonesia (Ballet.id) bersama beberapa temannya pada tahun 2014. Ballet.id adalah organisasi non-profit yang bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang kondusif, terbuka dan aman bagi seniman-seniman tari di Indonesia, khususnya balet dan kontemporer sehingga dapat berkembang secara utuh sebagai penari profesional di Indonesia. Mariska secara aktif berkontribusi di dunia tari Indonesia melalui program-program yang ia ciptakan di bawah Ballet.id hingga saat ini.